Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Sederhana untuk Membantu di Saat Pandemi

www.erycorners.com
Pandemi Covid-19 memang benar-benar membuat kita harus merubah sikap, gaya hidup dan lainnya. Tak bisa dipungkiri juga, adanya wabah ini ekonomi melemah dan sebagian porak poranda. Baik dari pengusaha besar, kecil maupun orang yang ikut bekerja, kena imbasnya. Ruko-ruko dan pelaku usaha mau tak mau harus tutup, akibatnya membuat para pekerja kehilang mata pencahariannya.

Selain itu, pelaku usaha makanan juga mengalami penurunan, karena wajib Stay at Home, otomatis orang dilarang keluar rumah kalau tidak urgent. Sehingga membuat omset mereka terjun bebas.

Itu salah satu contoh dari dampak Covid-19 yang sangat terasa. Dan masih banyak lainnya di luaran sana yang mengalami kelemahan-kelemahan yang bukan hanya financial saja.

Untuk itu, kita sebagai warga sudah saatnya kita saling gotong royong untuk membantu sesama meringankan beban mereka yang terkena dampak Covid-19.

Beberapa cara pun bisa dilakukan, seperti:

1. Berbagi makanan pokok
Makanan pokok merupakan kebutuhan utama yang kita perlukan. Yaitu beras, minyak, lauk pauk, sayuran dan gula.

Di daerah kami Alhamdulillah pemuda Karang Taruna saling bergotong royong dan membagikannya ke warga yang tidak mampu.

2. Mempromosikan jualan orang lain
Ini cara yang mudah banget untuk kita lakukan. Iya, kita bisa mempromosikan jualan orang di media sosial kita. Entah Instragram, WA, Facebok, maupun Twitter.

3. Order makanan dan memberikan tip ke Ojek Online
Yang terkena imbas dari Covid-19 juga mereka-mereka yang bekerja mencari penumpang atau mengantar makanan. Karena banyak yang Work From Home, tentunya para Ojek Online sepi order. Nah, salah satu cara untuk membantunya dengan cara kita order makanan, dan memberikan tip ke mereka. Ya, minimal tip yang kita berikan sesuai dengan harga makanan yang kita pesan.

Okay, itulah hal-hal yang bisa kita lakukan di saat pandemi Covid-19.

Tentunya doa kita sama, semoga pandemi ini segera berakhir dari muka bumi agar kita bisa beraktivitas dengan lancar tanpa adanya rasa was-was.

Demikian tulisan ini dibuat untuk mengikuti BPN 30 Day Ramadan Blog Challenge 2020.
Eri Udiyawati
Eri Udiyawati Hallo, saya Eri Udiyawati. Seorang Perempuan yang suka menulis dan traveling. Blogger asal Purbalingga, Jawa Tengah. Suka menulis berbagai topik atau bahkan mereview produk. Email : eri.udiyawati@gmail.com | Instagram: @eryudya | Twitter: @EryUdya

2 comments for "Cara Sederhana untuk Membantu di Saat Pandemi"

  1. Sekarang di timeline WhatsApp isinya jualan semua teh.. soalnya emang skrg cari uang bisanya lewat sosmed.. apa apa sosmed. .. dan emang banyak temenku yg kudu dpt support lebih..

    Makanya kadang aq bantuin ngiklanin produk mereka

    ReplyDelete
  2. wah aku sudah mempraktekan untuk mempromosikan jualan orang lain, sangat membantu untuk yang jualan dan followers karena jadi semakin variatif pilihan makanan yang akan disantap :D

    ReplyDelete