Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Perjalanan Lebih Menyenangkan Bareng Ayuning Travel

Perjalanan dengan Ayuning Travel

Perjalanan dari suatu kota ke kota lainnya membutuhkan persiapan matang. Baik dari kesehatan jasmani dan rohani, perbekalan, uang saku dan juga kendaraan yang dipakai. Penting sekali untuk menggunakan kendaraan yang laik pakai agar perjalanan aman, nyaman, dan menyenangkan.

Perjalanan yang menyenangkan memang harus didukung oleh kendaraan dan pengemudinya yang baik dan andal. Salah satunya adalah menggunakan jasa travel. Seperti halnya saya dulu ketika masih bekerja di Jakarta, berangkat maupun mudik ke kampung halaman senang menggunakan travel. Pun ketika berangkat magang di Yogyakarta juga menggunakan travel, bahkan kemarin pada saat kami sekeluarga liburan ke Dieng, saya juga menggunakan jasa travel.




Alasan Memilih Perjalanan Menggunakan Agen Travel


Alasan menggunakan agen travel

Berikut merupakan alasan mengapa kita harus memilih jasa travel untuk bepergian.

1. Waktu yang Fleksibel


Menggunakan jasa travel jadwal perjalanan bisa disesuaikan dengan kebutuhan kita sehingga tidak perlu mencari jadwal keberangkatan seperti halnya pada keberangkatan transportasi lainnya.

2. Perjalanan Lebih Nyaman dan Tenang


Naik travel itu sudah pasti nyaman, dari keberangkatan kita dijemput, sepanjang perjalanan duduk nyaman dengan fasilitas yang tersedia, biasanya ada snack, full musik, dan lainnya, hingga diantar ke tempat tujuan.

3. Kedatangan Sesuai atau Tepat Waktu


Hal yang paling menyenangkan berikutnya ketika naik travel adalah tepat waktu. Karena rute perjalanan sudah ditentukan di awal, dari keberangkatan hingga tujuan, sehingga waktu yang diperlukan tidak terlalu banyak. Hal ini cocok banget buat perjalanan bisnis yang harus tepat waktu sampai di tujuan.

3. Biaya yang Dikeluarkan Lebih Hemat


Agar perjalanan lebih hemat dan tidak mengeluarkan biaya bengkak, memang sangat cocok naik travel. Perjalanan bisa tepat waktu tapi bisa hemat uang, tentu saja hal ini sangat menyenangkan. Karena naik travel sudah pasti jelas lebih murah ketimbang naik kereta api atau pesawat terbang yang harga tiketnya jauh lebih tinggi.

4. Banyak Pilihan Agen Travel


Di zaman sekarang ini agen travel sudah banyak tersebar di berbagai kota seluruh Indonesia. Tentu saja akan memudahkan kita untuk memilih agen travel terbaik dan terpercaya. Salah satu agen travel terbaik adalah Ayuning Travel yang merupakan penyedia layanan travel terbaik, aman , dan nyaman sebagai pilihan utama pelanggan dalam perjalanan antar kota atau provinsi khususnya di Jawa dan Bali. Sangat cocok untuk perjalanan bisnis, mudik ke kampung halaman, liburan, acara keluarga, dan lainnya.

Mengenal Lebih dekat dengan Ayuning Travel


Mengenal lebih dekat dengan Ayuning Travel
Mengenal lebih dekat dengan Ayuning Travel

Seperti yang sudah saya jelaskan di atas, bahwa Ayuning Travel bisa menjadi teman perjalanan kita khususnya di Jawa dan Bali. Ayuning Travel melayani keberangkatan dari Jabodetabek, Semarang, Solo, Yogyakarta, Malang, Surabaya, Bali, dan terbaru dari Eks karesidenan Banyumas.


Dan mengapa kita harus memilih Ayuning Travel sebagai agen travel, karena Ayuning Travel memiliki kendaraan yang selalu terupgrade dan terawat untuk keamanan penumpang. Ditambah lagi pengemudinya merupakan driver unggulan yang sudah berpengalaman dalam travel selama beberapa tahun sehingga akan membuat perjalanan aman dan nyaman. Selain itu Ayuning Travel memberikan kemudahan:

  • Door to Door travel
  • Armada ternyaman
  • Keselamatan dan keamanan
  • Banyak pilihan rute

Selain itu, menggunakan Ayuning Travel bisa pesan melalui online dengan cara mengisi formulir di website Ayuning Travel dengan memilih layanan yang diinginkan.

Layanan Kebutuhan Travel di Ayuning Travel


Layanan Ayuning Travel

Berikut beberapa pilih pelayanan sesuai kebutuhan perjalanan.

1. Reguler Per Ticket


Pilihan layanan Reguler Per Ticket ini cocok sekali untuk kita yang membutuhkan perjalanan nyaman, fasilitas lengkap, dan harga masih ramah di kantong.

Fasilitas yang tersedia:

  • Gratis makan dan minum
  • Kapasitas maksimal 13 orang
  • Snack box
  • Armada Hiace
  • Tiket terbatas

2. Carter Per Tiket


Layanan carter per ticket bisa kita gunakan ketika hendak melakukan perjalanan panjang dalam waktu tertentu. Untuk itu, kapasitas orang yang masuk di dalamnya menyesuaikan besar/kecilnya armada yang digunakan.

Fasilitas yang tersedia:

  • Gratis makan dan minum
  • Kapasitas menyesuaikan dengan kapasitas kendaraan
  • Snack box
  • Armada Pribadi & Bebas
  • Tiket tak terbatas

3. Eksekutif Per Tiket


Layanan Eksekutif Per Ticket cocok bagi kita yang mau melakukan perjalanan dengan fasilitas yang super komplit, serta kendaraan yang sangat nyaman.

Fasilitas yang tersedia:

  • Gratis makan dan minum
  • Kapasitas maksimal 6 orang
  • Snack box
  • Armada Innova dan atau Fortuner
  • Tiket terbatas

Fasilitas Layanan Ayuning Travel
Fasilitas layanan Ayuning Travel



Daftar Armada yang Digunakan oleh Ayuning Travel


Sebagai Travel Agen, Ayuning Travel selalu berupaya memberikan keamanan dan kenyamanan penumpang. Karena hal itu merupakan sesuatu yang sangat prioritas. Untuk itu, Ayuning Travel selalu menyediakan berbagai kendaraan mobil andalan yang selalu terjaga dan terawat, serta dalam kondisi yang bagus. Sehingga memungkinkan sangat kecil resiko teknis atau kerusakan mesin dalam perjalan.

Berikut daftar kendaraan Ayuning Travel untuk mengantar kita ke tempat tujuan.

Daftar armada Ayuning Travel
Daftar armada Ayuning Travel



Syarat dan Ketentuan Perjalanan Ketika Msnggunakam Ayuning Travel


1. Harga Tiket


  • Setiap tiket hanya berlaku bagi satu orang dan satu kali perjalanan.
  • Bagi yang membawa balita, ketika balita tersebut dipangku tidak akan dikenai biaya, tetapi jika balita duduk sendiri, tetap akan dikenai biaya seperti penumpang dewasa.
  • Harga yang sudah tertera di tiket hanya berlaku pada musim biasa, bukan musim liburan atau mudik ke kampung halaman.
  • Pelanggan akan segera diberitahu melalui melalui customer service jika terjadi perubahan harga yang bersifat mendadak.
  • Ada tambahan biaya ekstra untuk penjemputan di luar area cakupan layanan.

2. Teknis Penjemputan (Door to Door Travel)


  • Waktu keberangkatan yang tertera adalah waktu ketika armada keluar dari pool atau kantor untuk memulai perjalanan.
  • Nomor telepon yang terdaftar harus selalu aktif dan dapat dihubungi agar proses penjemputan dapat berjalan dengan lancar.
  • Harap menghubungi customer service jika dalam dua jam sebelum keberangkatan Anda belum menerima telepon konfirmasi dari driver.
  • Ayuning Travel melakukan penjemputan bergilir untuk memaksimalkan pelayanan. Namun, harap diperhatikan bahwa ada kemungkinan terjadi keterlambatan waktu penjemputan.
  • Penting untuk memiliki sikap kooperatif selama proses penjemputan karena pihak Ayuning Travel dapat membatalkan pesanan secara sepihak.
  • Untuk kesehatan dan keselamatan penumpang dan staf, Ayuning Travel dapat membatalkan pesanan jika penumpang memiliki tanda-tanda covid-19.

3. Cara Pembayaran Tiket


  • Pembayaran tiket perjalanan bersama Ayuning Travel, bisa melalui transfer, dan juga bisa membayar secara langsung ke sopir.
  • Jika Anda ingin melakukan reservasi tiket untuk lebih dari tiga orang atau menggunakan layanan travel eksekutif, Anda harus melakukan transfer deposit/uang muka minimal satu tiket ke rekening resmi perusahaan Ayuning Travel.
  • Pembayaran uang muka (DP) tiket perjalanan dibayarkan ke rekening yang diberikan oleh admin support Ayuning Travel.

4. Barang Bawaan


  • Setiap penumpang Ayuning Travel hanya boleh memawa barang dengan kapasitas maksimal 15 liter.
  • Dilarang membawa hewan, buah, atau benda dengan aroma yang menyengat (yang doyan durian, dimohon untuk tidak membawa buah itu).
  • Dilarang membawa barang-barang berbahaya atau melakukan pelanggaran hukum yang berlaku di Indonesia.

Penutup


Sebagai orang yang mencintai perjalanan dan suka keliling di berbagai kota, saya seneng banget dengan hadirnya Ayuning Travel. Membuat perjalanan kita tidak perlu ribet, tinggal order secara online, duduk manis, dan akan dijemput, kemudian diantarkan tujuan.


Perjalanan dengan Ayuning Travel akan menghadirkan banyak cerita, rasa aman dan nyaman. Karena armadanya selalu diupgrade dan dicek secara rutin, serta driver-nya merupakan orang yang andal dan sudah berpengalaman di bidangnya selama beberapa tahun.

Well, buat teman-teman yang mau bepergian antar kota atau berkunjung ke kampung halaman, bisa banget lho menggunakan Ayuning Travel ini. Kita dapat memilih jenis layanan sesuai kebutuhan. Informasi lengkap bisa telepon atau WA ke admin di nomor 0813-2647-5727.

Ayuning Travel

Sebagai solusi tepat untuk melakukan perjalanan antar kota bahkan antar provinsi khususnya di wilayah Jawa dan Bali.

Contact: 0813-2647-5727
Instagram: @ayuningtravel
Eri Udiyawati
Eri Udiyawati Hallo, saya Eri Udiyawati. Seorang Perempuan yang suka menulis dan traveling. Blogger asal Purbalingga, Jawa Tengah. Suka menulis berbagai topik atau bahkan mereview produk. Email : eri.udiyawati@gmail.com | Instagram: @eryudya | Twitter: @EryUdya

74 comments for "Perjalanan Lebih Menyenangkan Bareng Ayuning Travel"

  1. enaknya pake travel adalah perjalanan bakalan lebih aman dan nyaman emang hihi. udah nggak perlu lagi ribet apalagi kalo bawannya banyak. bisa lebih sat set

    ReplyDelete
  2. Perjalanan yang menyenangkan tentu harus didukung oleh kendaraan yang nyaman. Apalagi kalau jarak jauh, pasti pertimbangan banget memilih kondisi kendaraan yang bagus. Saya juga sering milih kendaran yang bagus kalo mau naik travel.

    Jadi penasaran nih sama Ayuning Travel. Apalagi pilihan mobilnya pun beragam. Tergantung kebutuhan. Plus dapat makan dan minum pula. Makasih infonya ya. Jadi tau nih ada travel Ayuning.

    ReplyDelete
  3. Ayuning travel emang partner buat sat set kesana kemari dengan mudah! Perjalanan kita tidak perlu ribet, karena bisa oreder secara online, duduk manis, dan akan dijemput, kemudian diantarkan tujuan. Gampaaang dan sampai dengan selamat

    ReplyDelete
  4. Naik Travel memang jadi solusi jitu saat akan pergi ke suatu tempat ya,Mbak. Kalau saya senangnya, dijemput, kemudian diantar sampai tujuan. Apalagi kalau perjalanan malam, saat membantu sekali.

    ReplyDelete
  5. Saya dan keluarga juga kalau mengadakan perjalanan, lebih suka menggunakan jasa agen travel. Selain praktis, ya cepat dan terjangkau seperti Ayuning Travel ini

    ReplyDelete
  6. Bepergian dengan travel menurut saya juga lebih simpel. Apalagi yang layanannya door-to-door seperti Ayuning Travel ini. Tinggal nunggu di rumah, duduk manis sampai tujuan. Perjalananpun pasti lebih nyaman, karena kalau travel biasanya kendaraannya memang bagus.

    ReplyDelete
  7. Kalau travelingnya pakai travel, enaknya itu kita tinggal menunggu busnya di depan rumah ya, dan sampai ke tujuan juga depan pintu. Jadinya lebih nyaman dan praktis sih ini

    ReplyDelete
    Replies
    1. liburan jadi lebih praktis ya kalau pakai jasa travel. Apalagi pakai jasa Ayuning travel ini.

      Delete
  8. Saya kalau ke luar kota, atau mudik juga prefer pakai travel. Selain memudahkan, barang bawan juga bisa banyak. Selain itu ga ribet. Kalau transporatasi umum saat berpindah transportasi ribet dengan barang bawaan. Pastinya dengan travel kita ada jemput antar door to door.

    ReplyDelete
  9. layanan travel memang praktis kalau ada door to door servicenya, seperti Ayuning travel ini yaa mba

    ReplyDelete
  10. Wah bisa jadi rekomendasi kalau suatu saat liburan nih. Apalagi penjemputannya door to door. Soalnya kan kadang ada yang harus effort pergi ke titik jemput dulu

    ReplyDelete
    Replies
    1. Setuju kak. Kalau door to door gitu kan kitanya bisa standby cepet dan gak terlalu grasak-grusuk

      Delete
  11. Travelling kalau menggunakan jasa travel itu nggak bikin pusing, karena semua yang menghandle pihak travel. Jadi jalan-jalan lebih enjoy, tanpa beban.

    ReplyDelete
    Replies
    1. setuju, aku juga prefer pakai jasa travel kalau liburan gitu padahal bareng keluarga juga. lebih praktis dan simple sih

      Delete
  12. armadanya juga macem2 yaa mbaa. bisa nih buatt referensi selanjutnya kalo lagi mau traveling, uhuy!! <3 mauuu banget

    ReplyDelete
  13. Mau traveling ke mana pun sih memang harus persiapkan mateng² semuanyah, termasuk pilihan travel juga.

    ReplyDelete
  14. Aku bintangi dan share ayuning travel salah satu solusi traveling tanpa ribet pake agent travel aja....

    ReplyDelete
  15. Nah, emang bener sih pakai Jasa Travel banyak kelebihannya. Salah satunya soal biaya, apalagi rombongan lebih asyik pakai jasa travel saja. Bisa lebih hemat waktu juga karena tidak pusing mikirin tarnsportasi dan akomodasi.

    ReplyDelete
  16. Nyaman kali ya kalau mudik sekeluarga yang nggak banyak-banyak banget anggota keluarganya kalau naik travel gini. Apalagi sebagai pengguna, kita dimanjakan dengan langsung dijemput pun diberi kenyamanan sepanjang perjalanan. Rupanya layanan Ayuning Travel ini sampai ke Bali ya.

    ReplyDelete
  17. saya sih milih traveling pakai agen travel apalagi kalau destinasinya cukup banyak ya. selain lebih simple, gak bikin bingung juga lebih hemat. rekomen nih pakai agen travel Ayuning travel

    ReplyDelete
  18. Banyak banget ya manfaatnya kalau kita liburan menggunakan agen travel, apalagi kalau bisa hemat dari sisi budget, pasti sangat membantu. Perjalanan juga bisa jadi lebih nyaman dan tenang kalau liburannya pakai agen travel seperti Ayuning Travel.

    ReplyDelete
  19. Pergi liburan dengan ayuning travel sepertinya bikin nyaman nih, semua sudah diaturkan dan disiapkan juga segala keperluannya. Dan itu ternyata paketannya sudah termasuk makan dan minum gratis untuk maksimal 6 orang. Bisa nih kalau pas pengen liburan bareng keluarga pakai travel ini saja

    ReplyDelete
  20. Kabantu banget sama travel agent terutama kalau acara besar untuk sebuah gathering perusahaan. Jadi lebih tepat waktu dan nyaman karena banyak camilan, hehehe..

    ReplyDelete
  21. kemarin ada ketemuan sama teman blogger juga beliau cerita pas jalan-jalan ke Jawa lebih enak pakai travel soalnya mereka lebih tahu wilayahnya dan tempat-tempat yang ingin dikunjungi.

    ReplyDelete
  22. Layanannya komplit banget ya, Mba. Kalau layanan travel kayak gini dah enak banget dah. Dimanja serasa raja. Jadi nggak puyeng ama urusan printilan travelling

    ReplyDelete
  23. Kebeneran bangeet ini. Aku dan beberapa tetangga jaman masih ngontrak dulu tu pengen liburan ke Bali tapi nggak mau bawa mobil sendiri karena kebayang kan repotnya.
    Kepikiran mau cari travel agent aja biar kita nyaman dan nggak rempong di perjalanan. Kayaknya bisa nih pertimbangkan Ayuning Travel. Apalagi bisa jemput door to door kan. Makin praktis.

    ReplyDelete
  24. Nah iya, untuk yang mau melakukan perjalanan dengan lebih hemat dan praktis, sebaiknya pakai travel agent aja,ya...
    Kalau pake travel agent kita tinggal menikmati liburan aja.

    ReplyDelete
  25. Setuju kak, kalau perjalanan pakai travel tuh jadinya lebih tenang dan nyaman. Gak takut nyasar nyasar klub jadinya lebih tepat waktu datang ke lokasi. Waaah Ayuning travel melayani penjemputan door to door ya. Udah gitu ada snack box sama minum gratis juga. Tjakeep

    ReplyDelete
  26. Aku ini tipe wisatawan yang lumayan menikmati kalau pakai travel mba, soalnya ga perlu mikirin ina inu udah beres dan tinggal nikmati liburan aja, Dan untungnya Ayuning Travel ini bisa melayani di daerah kotaku.

    ReplyDelete
  27. Wah, aku tandai nih informasinya jadi bisa buat info eh pegangan kalo butuh buat jalan-jalan. terima kasih atas informasinya lengkapsekali

    ReplyDelete
  28. Seiring pertambahan usia, saat ini saya suka hanya traveling berdua bareng suami, Mbak. Membaca pos di atas, rasanya Ayuning Travel adalah travel agen yang kami butuhkan. Tinggal cari destinasi di suatu daerah pesan tiket pesawat, pesan armada Ayuning, siap deh keliling Indonesia. Duh menyenangkan banget ya

    ReplyDelete
  29. Wiiih..seru yah kalo ada travel kaya Ayuning Travel ini. Bisa pilih mobil mewah, biar serasa jadi sultan. Trus ada snack, air minum, kursi nyaman.. menarik dan bisa jadi referensi kalo ke jatim dan bali yah.

    ReplyDelete
  30. Enaknya pakai travel agen itu kita cuma bawa diri aja. Pasti on time dan semua tempat wisatanya pasti terjamah nggak ada yang skip. Aku terakhir pakai travel 2018 waktu ke Thailand pertama kalinya. Jadwalnya memang padat, harus siap diburu-buru dan yang paling penting badan harus fit banget.

    ReplyDelete
  31. Nyaman banget kalau begini ya, perjalanan kita tidak perlu ribet, tinggal order secara online, duduk manis, dan akan dijemput, kemudian diantarkan tujuan oleh Ayuning Travel

    ReplyDelete
  32. jasa travel agent nih emang memudahkan bgt buat kita berkunjung ke suatu tempat wisata yg belum pernah kita kunjungin sama skali.. trimakasih udah sharing artikel yg lengkap ini, smoga Ayunin Travel memudahkan perjalanan para klien-klien nya

    ReplyDelete
  33. Lebih praktis dan nyaman ya kalau bepergian memakai jasa ayuning travel... Apalagi bisa door to door juga...

    ReplyDelete
  34. wah armada pilihannya banyak banget. ini sih pas banget, apalagi kalau mau trip bareng keluarga besar. makin enggak repot di jalan

    ReplyDelete
  35. Aku suka naik travel kalau jenguk anakku yang kuliah di luar kota, tapi pilih yang nyaman karena dalam perjalanan bisa istirahat, untungnya semua travel yang aku naiki tepat waktu dan nyaman selama perjalanan.

    ReplyDelete
  36. Wah wah wah, ijin save link dan nomor kontaknya ya kak. Wajib disimpan untuk liburan kelak nih, saya bakal perlu

    ReplyDelete
  37. Paling aman bepergian memang pakai agen travel terbaik seperti Ayuning Travel ini. Apalagi kalau masih pemula. Jadi lebih nyaman dan tentram.

    ReplyDelete
  38. Ayuning Trabel bisa jadi rekomendasi nih buat yang pingin study tour, misal mahasiswa atau siswa sekolah.

    ReplyDelete
  39. Saya pun kalau mau jalan selalu pakai travel apalagi kalau rombongan, terasa nyaman dan aman saja sih soapnya tidak perlu urus sana sini sendiri.
    Boleh deh pakai travel ini nanti kalau mau jalan lagi.

    ReplyDelete
  40. Menggunakan jasa Ayuning Travel nyamannya dalam pembayaran, bisa transfer bisa juga cash ke bapak sopir ya... Jadi praktis

    ReplyDelete
  41. Perjalanan liburan bersama Ayuning Travel ini sepertinya bikin liburan makin sempurna yaa, pasti seru sekali, cocok sekali untuk gathering perusahaan maupun keluarga, harus di agendakan ini untuk akhir tahun nanti.

    ReplyDelete
  42. Betul juga ya, travelling dengan ikutan paketnya agen bisa membantu banyak hal. Yang jelas ngga ribet ngurusin ini itu dan tinggal menikmati touring aja

    ReplyDelete
  43. Enaknya kalau pakai travel kita sudah terima beres, gak repot mikirin itinerary, kendaraan atau tiket masuk wisata. Aku soalnya pernah menggunakan jasa travel agent tuh karena baru pertama kali ke negara tersebut yang memang bahasa Inggris disana pun sulit mereka.

    ReplyDelete
  44. Ayuning Travel yang nama yang unik dan mudah untuk diingat, bisa dijadikan referensi buat mencari travel yang bisa dipercaya apalagi punya paket yang terjangkau untuk traveling

    ReplyDelete
  45. Catet deh Ayuning Travel ini. Aku sendiri kalau pergi jauh tuh lebih suka pakai agen travel. Anaknya gak mau ribet, hahaha. Kalau ngajak orang yang sama-sama gak pengalaman apalagi. Udah paling bener ini

    ReplyDelete
  46. memang travel memudahkan kita dalam hal traveling ke berbagai tempat yang diinginkan ya

    ReplyDelete
  47. Ayuning Travel simpen dulu buat next kalau butuh travel untuk perjalanan. Dengan diarrange sama travel perjalanan lebih menyenangkan krn serba terima beres.

    ReplyDelete
  48. Tidak perlu lagi repot-repot merencanakan secara detail atau mengurus transportasi, Ayuning Travel telah menyederhanakan semuanya. Hanya dengan memesan secara online, kita dapat duduk dengan santai dan menunggu jemputan datang. Proses ini tentu membuat perjalanan semakin menyenangkan, memungkinkan kita untuk benar-benar menikmati momen dan pemandangan sepanjang perjalanan.

    ReplyDelete
  49. Memilih jasa trevel memang yang paling penting saat wisata atau hiburan sih

    ReplyDelete
  50. paling enak naik travel itu kalau pas penjemputan bisa door to door ya kak, cara pembayaran juga mudah di ayuning travel. Bisa jadi rekomendasi

    ReplyDelete
  51. Belum pernah sih menggunakan travel agent, cuma memang banyak artikel termasuk website ini yang memberikan insght mengenai keuntungan menggunakannya. Terima kasih ya atas rekomendasinya.

    ReplyDelete
  52. Kalau traveling aku jarang banget pake travel agent gini. Karena biar lebih puas nentuin kemanapun kaki melangkah. Tapi memang jdnya lebih ekstra preparationnya, nemuin rutenya, nyari makannya, dan lainnya. Kalau pake travel agent kaan nyaman tinggal duduk manis ajaa xixie save dulu deeh ayuning travel ini, kali aja suatu saat bisa ikutan tournya. Thanks sudah sharing

    ReplyDelete
  53. Sebagai orang yang suka jalan-jalan, hadirnya agen travel seperti Ayuning Travel ini pastinya membantu banget ya. Membuat perjalanan tidak perlu ribet, tinggal order secara online, duduk manis, dan sampai deh di tujuan.

    ReplyDelete
  54. Saya cek di websitenya, ternyata harganya cukup bersaing mbak. Bisa nih buat alternatif travel kalo mau pulang kampung.

    ReplyDelete
  55. Berarti Ayuning travel melayani private trip juga ya Kak? Bepergian ke luar kota atau daerah yang belum pernah dijelajahi memang lebih nyaman dengan travel ya. Kita pun tak perlu pusing dengan jalur atau berpindah-pindah transportasi. Tinggal duduk manis, langsung sampai ke tujuan.

    ReplyDelete
  56. Armadanya Ayuning Travel lumayan lengkap ya mba. Bisa memilih sesuai dengan kebutuhan kita. Yang pasti liburan jadi praktis karena semua sudah diakomodir Ayuning Travel.

    ReplyDelete
  57. Buat para itchy feet, adanya Ayuning travel ini sangat memudahkan dan jadi lebih simple serta well-prepared. Kalau semuanya lancar, travelling bakalan jadi pengalaman tak terlupakan banget.

    ReplyDelete
  58. Pas masih single beberapa kali travelling pakai travel agent. Pas sudah berkeluarga kebetulan travelling ngasal aja bikin list sendiri pakai kendaraan pribadi, belum pernah pakai travel agent. Padahal emang kalau pakai travel agent ini bikin segalanya sudah terstruktur, nggak usah repot mikir apa-apa lagi. Perlu dicoba nih, makasih rekomendasinya :)

    ReplyDelete
  59. Bepeergian dengan travel jadi solusi dan menghemat tenaga banget ya Kak. Tinggal duduk manis dan bayar aja, terlebih jika menemukan travel yang bagus dan amanah, rezeki banget deh.

    ReplyDelete
  60. Sepakat, kalau ga ingin ribet mengatur itenary atau akomodasi saat bepergian, lebih baik memilih travel, enak tinggal berangkat dan sampai tempat tujuam.
    Armada yang disediakan banyak pilihannya ya

    ReplyDelete
  61. Perjalanan menggunakan travel membuat diri makin nyaman, terus tidak terlalu banyak orang juga. Paling suka lagi kita di Jemput dan diantar ke depan rumah, Pastinya membuat perjalanan ga harus naik turun seperti naik trasnportasi umum

    ReplyDelete
  62. Wah, ada hi-ace juga... Cocok nih buat jalan-jalan sama orang tua, mertua, dan adik-adik...

    ReplyDelete
  63. Wah ternyata lengkap ya servicenya jadi ga ribet lagi klo mau traveling simple dan pastinya ga ribet

    ReplyDelete
  64. emang paling nyaman kalau melakukan perjalanan dengan travel yang sudah terpercaya ya mbak, karena namanya perjalanan yang membutuhkan waktu yang agak panjang, akan menyenangkan kalau fasilitas terpenuhi, bisa door to door dan lengkap servicenya

    ReplyDelete
  65. Kalau kayak ini memang no ribet ribet sih mau traveling tinggal cus aja.. karena semua sudah terhandle oleh travel agent yaa

    ReplyDelete
  66. Dengan Ayuning travel ini, setiap perjalanaj kita akan lebih menyenangkan dan mengukir kenangan indah ya mbak

    ReplyDelete
  67. Ayuning Travel jadi pilihan kalau mau bepergian di Jawa dan Bali dengan harga terjangkau dan fasilitas yang memuaskan ya.

    ReplyDelete
  68. Tapi travel juga ada ruginya sihh, kalo misalnya jalanan macet, itu tuh haduh kerasa banget engap di jalan. Jadi kalo mau mlih travel, sebaiknya siapkan estimasi tambahan untuk delay waktu. Jangan terlalu mepet, karena bisa jadi akan ada hal-hal yang tidak terduga.

    ReplyDelete
  69. Aku termasuk yg pilih2 kalo soal travel mba. Soalnya takut mabok darat kalo kendaraan nya ga nyaman, apalagi jorok.

    Jadi kalo mobilnya beneran terawat, nyaman, kapasitas penumpang juga ga terlalu banyak, baru enak deh. Mahal pun jadi ga masalah.

    Aku belum pernah naik travel di Indonesia, Krn biasanya pake mobil sendiri. Tapi pernah naik pas di Laos, Kamboja, Malaysia. Dan mereka nyaman untungnya 😁. Ga kebayang kalo sampe duduk berlama2 dlm mobil yg pengap kan

    ReplyDelete
  70. aku kalau udah cocok sama satu travel, selanjutnya diusahakan pakai travel itu lagi.
    Kadang ada travel yang nyetirnya ugal-ugalan, bikin takut sendiri kita sebagai penumpang
    Kadang kalau aku mau ke Bandara Juanda di surabaya, terkadang dioper ke travel lain, itupun nggak sering, biasanya dioper karena aku yg keburu ngejar flight paling pagi

    ReplyDelete